MITOS SEPUTAR MIE INSTAN

Mitos : Mi instan mengandung lilin. Oleh karena itu, ketika dimasak airnya menguning.
Fakta : SALAH. Mi instan tidak menggunakan lilin. Lilin adalah senyawa inert untuk melindungi makanan agar tidak basah dan cepat membusuk. Lilin sebenarnya ada pada makanan alami, spt apet/kubis. Kubis jika dicuci dengan air tidak langsung basah, atau apel yang jika di gosok akan mengilap. Itulah lilin yang memang diciptakan alam

Kriteria Guru Ideal

Dari beberapa pendapat pakar dalam buku “Tips Menjadi Guru Inspiratif, Kreatif dan Inovatif”, ada beberapa kriteria yang seharusnya dimiliki oleh guru agar ideal. Berikut kriteria-kriteria tersebut :

  1. Orang yang mempunyai kompetensi tinggi dengan banyak membaca, menulis dan meneliti. Ia adalah figur yang senang dengan pengembangan diri terus menerus, tidak merasa cukup dengan apa yang sudah dimiliki.
  2. Mempunyai moral yang baik, bisa menjadi teladan, dan memberi contoh perbuatan, tidak sekedar menyuruh dan berorasi.
  3. Mempunyai skills yang memadai untuk berkompetisi dengan elemen bangsa lain dan sebagai sumber inspirasi dan motivasi kepada anak didik.
  4. Mempunyai kreatifitas dan inovasi tinggi dalam mengajar sehingga menarik dan memuaskan anak didik.
  5. Mempunyai tanggung jawab sosial dengan ikut berpartisipasi dalam menyelesaikan problem-problem sosial kemasyarakatan.

Saat ini, guru di Indonesia yang memiliki lima kriteria ideal di atas masih sangat sedikit. Kebanyakan guru-guru bangsa ini masih mengandalkan gelar kesarjanaan tanpa mengevaluasi kemampuan dan tanggung jawab besar yang sebenarnya ia emban. Sebagai figur pengubah sejarah, dituntut mempunyai kemampuan terbaik untuk dipersembahkan kepada murid-muridnya.

Paradigma profesi, mungkin memiliki pengaruh paling besar akan terjadinya hal tersebut.  Mengajar hanya dianggap sebagai mata pencaharian untuk memenuhi nafkah/kebutuhan hidup saja. Akan tetapi, rendahnya gaji guru saat ini tidak dapat kita pungkiri jika banyak guru yang hidup dalam taraf “gali lobang tutup lobang”. Namun, hal tersebut tidak pantas jika dijadikan alasan untuk malas belajar dan membaca agar kemampuan tetap terpelihara.

Wahai Guru Bangsa Kami, Masa Depan Bangsa Ini Ada Ditangan dan Hati Mu

Menghambat Kinerja Enzim Pembentuk “Kolesterol”

Para peneliti telah menentukan struktur dan mekanisme kerja sebuah enzim yang berperan penting dalam awal pembentukan kolesterol dan faktor keracunan bakteri staph. Bakteri staph merupakan kelompok bakteri yang berkoloni sehingga berbentuk menyerupai setangkai anggur.

Kimiawan dari University of Illinois dan kolaborator yang berasal dari Taiwan mempelajari tipe enzim yang terdapat pada manusia, tumbuhan, jamur, parasit, dan banyak jenis bakteri yang mengawali pembentukan triterpena –salah satu molekul kimia tertua dan paling melimpah di muka bumi. Triterpena merupakan prekursor pembentukan steroid seperti kolesterol.

“Enzim ini merupakan target obat yang penting,” jelas Professor Eric Oldfield, seorang professor kimia dari University of Illinois. “Menghambat aktivitas enzim ini dapat mengarahkan kita kepada penemuan obat penurun kolesterol, antibiotik yang dapat mengobati infeksi bakteri, dan obat yang dapat menyerang parasit yang menyebabkan penyakit tropis seperti wabah Chagas – suatu wabah yang menyebabkan terjadinya kematian mendadak di Amerika Latin.” Continue reading →

Jangan Katakan Benci Pada “Kimia”

Apakah pelajaran kimia menjadi momok yang mengerikan untukmu? Diluar benar atau tidaknya pernyataan tersebut menurut saya masih banyak murid yang menganggap demikian. Sebenarnya belajar kimia itu sangat mudah bila kita mengetahui teknikteknik yang diperlukan untuk memahaminya. Nah bagi kamu yang ingin lebih mudah memahami pelajaran kimia maka baca tips yang saya berikan ini ya…

Jangan mengatakan benci pada “Pelajaran Kimia”
Salah satu hal yang mebuat kita tidak suka pelajaran kimia adalah kita sudah menetapkan hati bahwa kita membenci pelajaran tersebut. Ketika kita bicara susah maka dikepala kita akan terpola bahwa kimia itu susah begitu juga sebaliknya, ketika kita bilang mudah maka dikepala kita akan terpola pula kimia itu mudah, dengan demikian kita akan berusaha sekuat tenaga untuk mempelajari kimia dengan baik. Bukankah kita lebih mudah memahami sesuatu jika kita lebih menyenanginya? Anggap saja kimia itu sebagai teman baru Anda, yang belum kamu ketahui sifat dan keunikannya, dengan demikian akan tumbuh perasaan bagaimana kita beusaha untuk menemukan sifat-sifat tersebut. Jadi ketika bertemu pelajaran kimia, tanamkanlah dalam hati bahwa kimia itu mudah dan menyenangkan, maka kita akan semangat mempelajarinya.

Pahami konsepnya….. Lainnya

Puding Batik

Bahan-Bahan : 

Bahan Larutan putih:
750 ml susu cair
9 gram agar-agar putih
150 gram gula pasir
2 kuning telur
250 ml krim kental

Lainnya

Taxonomi Bloom

Taksonomi Bloom

Pendahuluan

Tujuan pembelajaran seyogyanya dirumuskan sebelum proses belajar-mengajar berlangsung. Tujuan tersebut juga diberitahukan kepada siswa. Tujuan umum pendidikan menentukan perlu dan tidaknya sesuatu program diadakan, tujuan ini dikenal juga sebagai TIU (Tujuan Instruksional Umum). Selanjutnya ada tujuan yang didasarkan atas tingkah laku. Berhasilnya pendidikan dapat dilihat dalam  bentuk tingkah laku. Inilah yang dimaksud dengan taksonomi.

Taksonomi Bloom merujuk pada taksonomi yang dibuat untuk tujuan pendidikan. Taksonomi ini pertama kali disusun oleh Benjamin S. Bloom pada tahun 1956. Dalam hal ini, tujuan pendidikan dibagi menjadi beberapa domain (ranah, kawasan) dan setiap domain tersebut dibagi kembali ke dalam pembagian yang lebih rinci berdasarkan hirarkinya.

Lainnya